Perbedaan Mur dan Baut yang Paling Lengkap

Coba tebak. Apakah perbedaan antara mur dan baut? Baik mur maupun baut, sama-sama banyak dipakai dalam industri kendaraan bermotor. Keduanya ibarat sepasang kekasih yang tidak bisa dipisahkan. Mur tidak akan berguna tanpa adanya baut, begitu pun sebaliknya. Mur pada dasarnya berfungsi untuk mengikat baut dan mempertahankan posisinya.

Mur dan baut biasanya digunakan untuk menyambung dua buah benda. Dengan membuat sambungan menggunakan kedua alat ini, sambungan tersebut bisa dilepaskan dan dibuat kembali tanpa merusak kedua benda yang disambungkan. Hal ini berkat adanya ulir yang merupakan pesawat bidang miring sederhana. Kebanyakan ulir ini dibuat dengan model ulir kanan, tetapi ada pula mur dan baut yang dibuat dengan model ulir kiri.

perbedaan-mur-dan-baut.jpg

Mur

Mur pada dasarnya merupakan pasangan dari baut. Mur memiliki penampang berbentuk segi enam atau segi empat yang dilengkapi degan lubang berulir di tengah-tengahnya. Umumnya mur terbuat dari baja lunak. Ada pula mur yang dibikin dari logam atau paduan logam yang lain untuk keperluan tertentu. Mur dikenal pula dengan istilah ulir dalam.

Baut

Baut memiliki wujud berupa batang silinder yang dilengkapi dengan kepala berbentuk segi enam atau segi empat di salah satu ujungnya. Permukaan batang silinder pada baut ini dipenuhi dengan ulir, kadang di sepanjang batang kadang di ujung saja. Bahan baku pembuatan baut umumnya yaitu baja lunak, baja paduan, baja tahan karat, atau kuningan. Untuk kebutuhan khusus, baut juga kerap dibuat dari logam atau paduan logam yang lain. Adapun istilah ulir luar merujuk pada baut.

Perbedaan

Berikut ini perbedaan-perbedaan antara mur dengan baut versi Farof :

  1. Mur berbentuk penampang segi enam atau segi empat yang memiliki lubang di tengah-tengahnya. Sedangkan bentuk baut terdiri atas batang silinder yang mempunyai berbentuk segi enam atau segi empat di salah satu ujungnya.
  2. Permukaan mur yang mempunyai alur adalah bagian dalamnya. Itulah kenapa mur disebut ulir dalam. Berbeda dengan baut yang mempunyai alur di permukaan bagian luarnya. Sehingga baut juga dikenal sebagai ulir luar.

0 Response to "Perbedaan Mur dan Baut yang Paling Lengkap"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel